Jalur Pendakian Gunung Butak Via Princi

Posted by Unknown on 14.35

Apakah anda sudah tahu gunung butak berada dan pernah mendaki puncaknya? Bagi anda yang ingin merasakan sensasi mendaki di puncak gunung butak yang berada di jawa timur ini, anda bisa melalui Jalur pendakian gunung butak via princi dau dimana merupakan jalur pendakian yang tidak banyak dipilih oleh para pendaki karena treknya yang sangat sulit sekali. Jalur pendakian ini terletak di desa Gadingkulon, Princi, Dau, Malang. Jalur pendakian via princi ini agak susah karena tidak ada penunjuk arah seperti patok atau papan penanda. Namun untuk mengakalinya kita cukup melihat ke arah puncak Gunung Butaknya saja lalu ikuti jalur yang searah ke sana.

Jalur Pendakian Gunung Butak Via Princi

Jalur Pendakian Gunung Butak Via Princi Yang Sangat Susah

Pos pendakian atau basecamp di jalur pendakian gunung butak via princi ini juga tidak tersedia. Kita bisa beristirahat sambil menitipkan kendaraan di rumah penduduk atau warga setempat. Dalam memulai pendakian kita bisa lakukan mulai dari rumah warga sampai ke sabana kurang lebih selama 5 jam, sabana sampai ke puncak butak selama 30 menit, kemudian dari sendang menuju puncak dibutuhkan waktu kurang lebih 30 menit. 
Baca juga : Jalur Pendakian Gunung Butak Blitar
Pada perjalanan kita akan menjumpai banyak vegetasi pohon pinus, trek yang susah, sabana, dan setibanya di puncak gunung butak kita akan disuguhkan dengan pemandangan beberapa gunung seperti gunung kelud, gunung ngeliman, gunung lawu, gunung welirang, gunung arjuno dan  gunung panderman. Selain itu spot atau titik yang bisa digunakan untuk dokumentasi foto bisa dilakukan di kebun the, saban, dan sumber air. 

Persiapan Untuk Mendaki Jalur Pendakian Gunung Butak Via Princi

Agar kebutuhan anda terpenuhi saat mendaki di jalur pendakian gunung butak via princi, maka anda bisa mempersiapkan perlengkapan, peralatan, dan bekal yang cukup. Selain itu kondisi fisik juga harus dalam keadaan yang fit dan prima agar bisa sampai mendaki di puncak. Anda bisa melakukan latiahan fisik seminggu sebelum anda melakukan pendakian. Usahakan mendaki di gunung butak paling tidak ada 1 team yang berisi 5 hingga 8 orang dan satu diantaranya yang sudah pernah mendaki gunung. Dirikan tenda di tempat yang datar dan diselimuti pohon agar tida terkena langsung angin gunung. Keindahan pada gunung butak ini tidak kalah dengan gunung yang lain.


Nama Anda
New Johny WussUpdated: 14.35