Jalur Pendakian Gunung Arjuno Paling Sering Di Lalui Pendaki Profesional

Posted by Unknown on 15.50

Gunung Welirang merupakan gunung yang masih aktif hingga saat ini. Gunung ini memiliki kawah yang selalu menghembuskan asap dan cairan belerang. Gunung arjuni memiliki komplek gunung barisan yang berdampingan. Adapun beberapa gunung yang ada di sekitar Gunung Welirang-Arjuna yakni Gunung Arjuna (3339 mdpl), Gunung Welirang (3156 mdpl), Gunung Kembar I (3051 mdpl), Gunung Kembar II (3126 mdpl), Gunung Ringgit (2477 mdpl). Beberapa jalur pendakian gunung arjuno yang bisa anda pilih yakni dari arah utara lewat Tretes dan Trawas, dari arah Timur lewat Lawang dan dari arah Barat lewat Batu Selecta.

Jalur Pendakian Gunung Arjuno Paling Sering Di Lalui Pendaki Profesional

Jalur Pendakian Gunung Arjuno Terfavorit pendaki

Jalur pendakian gunung arjuno yang paling terkenal dan cepat adalah melalui jalur tretes. jalur tretes adalah sebuah tempat wisata dan hutan wisata yang memiliki air terjun yang sangat indah yakni air terjun kakek bodo. 
Baca juga : Gunung Dengan Kaldera Terindah di Indonesia
Di sini anda tinggal jalan lurus sekitar 200 meter anda akan menemukan cabang jalan yang kekanan adalah bumi perkemahan dan air terjun kakek bodo. Sedangkan ke kiri atau lurus tersebut adalah jalan menuju puncak gunung arjuno atau welirang.

Jalur Pendakian Gunung Arjuno Termudah

Jalur pendakian gunung arjuno selanjutnya anda akan menemukan beberapa pos yang penting. Pertama adalah pos pet bocor yang bisa anda tempuh kurang lebih 45 menit perjalanan. Di pos ini anda bisa mendirikan kemah dan tempat beristirahat. Kemudian anda bisa melanjutkan perjalanan selama 3 jam lamanya sehingga sampai di pos kokopan. Pos kokopan berada di ketinggian 1500 mdpl di sini anda juga bisa beristirahat dan juga mendirikan kemah. Kemudian lanjut ke pos berikut nya yakni pos pondokan sekitar 4 jam untuk menuju pos tersebut. Kemudian anda bisa langung menuju Puncak Gunung Welirang terdapat banyak jalur pintas, jalur utama berupa jalan berbatu yang terjal. Dari pondokan anda memerlukan waktu sekitar 3 jam untuk mencapai puncak gunung Welirang atau puncak arjuno.


Nama Anda
New Johny WussUpdated: 15.50