Info Jalur Pendakian Gunung Merbabu

Posted by Unknown on 12.07

Gunung merbabu adalah gunung yang terindah di jawa tengah yang memiliki ketinggian mencapai 3142 mdpl. Gunung ini terletak di perbatasan 4 kabupaten yaitu di magelang, boyolali, salatiga, dan semarang. Gunung merbabu memiliki dua puncak yaitu puncak syarif dan puncak kenteng songo. Dan untuk menvapai puncaknya, ada beberapa info jalur pendakian gunung merbabu yang sering menjadi pilihan para pendaki.

Info Jalur Pendakian Gunung Merbabu

Info Jalur Pendakian Gunung Merbabu Dengan Jalur Yang Ekstrim

Info jalur pendakian gunung merbabu yang pertama adalah jalur pendakian kopeng. Jalur ini merupakan jalur yang berada di salatigta dan terkena memiliki medan yang sangat ekstrim, karena pada salah satu jalurnya terdapat jalur yang angat curam sehingga sering disebut sebagai jalur setan. Ujalur in memiliki dcua pilihan yaitu jalur kopeng thekelan dan kopeng cunthel. Namun jalur ini memiliki waktu tempu yang hampir sama, yaitu sekitar 8 jam.
Baca juga : Jalur Pendakian Puncak Himalaya
Bila melalui jalur kopeng chuntel maka rute yang dilalui ialah basecamp – pos 1 – pos 2 – pos 3 – pos 4 – pemancar – puncak syarif – puncak kenteng songo.
Dan bila anda memilih jalur kopeng thekelan maka rutenya ialah basecamp – pos pending – pos 1 gumuk – pos 2 lempong sampan – pos 3 watu gubuk – pos 4 pemancar pos 5 helipad – puncak syarif – puncak kenteng songo.

Selain itu ada juga jalur ekstrim lainnya yang berada di daerah magelang yaitu jalur wekas. Jalur ini juga terdapat jalur setan namun ia memiliki pemandangan yang indah di perjalannnya. Untuk menuju diperlukan perjalanan dalam kurun waktu sekitar  8 jam 30 menit. Di jalur ini tidak terdapat pos 1 karena pos 1 sudah tidak digunakan lagi. Sehingga rute yang dilalui ialah basecamp – pos 2 – persimpangan kedua sebelum puncak – puncak syarif – puncak kenteng songo.

Info Jalur Pendakian Gunung Merbabu Yang Sering Banyak Dipilih Pendaki

Info jalur pendakian gunung merbabu yang sering menjadi favorit para pendaki ialah jalur selo. Jalur ini berada di kabupaten boyolali dan memiliki tingkat kesulitan jalur yang mediuum sehingga cocok bagi para pendaki pemula. Selain itu jalur ini juga sering dijadikan jalur pendakian gunung merapi karena letaknya berada diantara gunung merbabu dan merapi.

Bila melewati jalur selo maka waktu perjalkanan yang dihabiskan bisa mencapai 8 jam 30 menit dengan rute basecamp – pos 1 – pos 2 – sabana 1 – pos 3- sabana 2 – punak kenteng songo – puncak syarif.


Nama Anda
New Johny WussUpdated: 12.07